Sabtu, 09 Juni 2012

Mengajari Anak Menyelamatkan Diri Dari Penculik

Banyaknya kasus penculikan anak yang sering kita lihat ditelevisi atau kita baca dari majalah seharusnya menjadikan para orangtua sadar akan keselamatan buah hatinya. Orangtua perlu mengajari anak-anak mereka untuk menggunakan akal sehat dan berfikir cepat agar bisa menyelamatkan diri secepat mungkin dari penyerang. Berikut beberapa tips yang bisa digunakan para orangtua mengajari buah hatinya.


1. MELAWAN
Beritahu anak anda bahwa mereka boleh melawan jika seseorang menyakiti mereka walaupun itu orang besar dan lebih tua. Anda bisa mengajarkan cara menyerang yang baik seperti menyerang pada mata dan selangkangan penyerang. Teknik pertahanan lain seperti anak boleh menggigit penyerangnya, saat menjelaskan kepada anak anda bisa menggunakan buah apel dan membuat gigitan paling besar diapel tersebut.

2. KENDARAAN ANEH
Ajari anak anda  jangan pernah mendekati kendaraan yang tidak dikenalnya, kecuali dia kenal pengemudi atau penumpang lain didalam mobil tersebut. Salah satu cara yang banyak digunakan penjahat adalah tanya jalan kepada anak lalu memaksa anak masuk ke dalam kendaraan tersebut. Anda juga bisa mengajari anak anda untuk berlari kearah belakang mobil apabila ada yang memaksanya. cara ini membuat si penculik kesulitan untuk mengejar anak tersebut.

3. JELASKAN CARA BEROPERASI PENJAHAT
Jelaskan kepada anak anda bahwa orang jahat tidak selalu tampak jahat, pada kenyataanya banyak orang jahat yang tampak baik. Sebagian mencoba menjadi orang yang bisa dipercaya seperti berpura-pura jadi polisi atau lainnya. Seringkali penjahat akan meminta tolong agar si anak percaya kepadanya. Hanya dengan mengatakan "Halo" selama beberapa pertemuan kadang sudah cukup untuk mendapatkan kepercayaan anak. Terkadang para penjahat juga akan memberikan tipu muslihat kepada anak bahwa orang tuanya sedang dalam bahaya.

4. LARI DAN BERTERIAK
Anda mungkin tidak ingin anak anda ketakutan tapi anak perlu tahu apa yang harus dilakukan jika dalam situasi yang berbahaya. Jujur kepada anak anda dan pastikan dia mengerti bahwa menyelamatkan diri adalah prioritas utamanya. Ajari anak untuk mulai berteriak jika merasa diancam oleh seseorang dan kemudian lari. Jika orang tersebut mengejar dan berhasil menangkapnya suruh anak anda berteriak sekenjang-kenjangnya dan tendang terus kaki penculik tersebut. Jika cukup beruntung anak anda akan terlepas karena ketakutan si penculik oleh teriakan anak anda. Anda bisa mengajarkan cara berteriak yang bisa menakutkan sipenculik seperti "Dia bukan ayah saya..." atau "Dia bukan ibu saya...".


Peran orangtua sangat penting dalam mencegah hal-hal yang tidak baik untuk anak oleh karena itu hendaknya orangtua lebih mengenal teman-teman anak-anak mereka, tetangga dan orang tua dari teman-teman anak-anaknya. Selain itu orangtua juga harus belajar percaya kepada insting anak dan percaya kepada anak apabila dia mengatakan dia diancam oleh orang yang tidak dia kenal.
Semoga bermanfaat....

0 komentar :

Posting Komentar